Universitas Jakarta Internasional Menggelar Wisuda Sarjana ke-1 yang Dihadiri Gubernur DKI Jakarta
Jakarta,Hari Kamis,8 Mei 2025 Universitas Jakarta Internasional yang beralamat di Jln.S Parman Slipi Jakarta Barat Menggelar Wisuda yang ke-1 . Universitas Jakarta Internasional merupakan peralihan dari Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Jakarta Internasional College (JIC) sejak tahun 2023.
Dalam acara wisuda tersebut hadir Gubernur DKI Jakarta bapak Dr.H.Ir.Pramono Anung Wibowo,M.M; Kepala Badan Standar Kurikulum dan Asesmen Pendidikan Kemendikdasmen RI bapak Prof.Dr.Toni Toharudin,M.Sc; Ketua Dewan Eksekutif BAN PT bapak Prof.Dr.Ir. Ari Purbayanto,M.Sc; Ketua ABPPTSI Bapak Prof.Dr.Thomas Suyatno,M.M , Kepala LLDIKTI wilayah III Jakarta bapak Tri Munanto,S.E,M.Ak, Tenaga Ahli Menteri Pertanian Bidang Hubungan Antar Lembaga bapak H.Muhamad Ali Shobar,S.E dan para artis yang sekaligus sebagai mahasiswa UNIJI seperti Betran, Sarwendah, Rebong, dan Jefan, serta dihadiri para pejabat di lingkungan Kemendikti saintek RI.
Rektor Universitas Jakarta Internasional dalam sambutannya menyampaikan sangat bangga dengan lulusan sarjana UNIJI dengan IPK tertinggi 3.94. Dalam sambutnya Rektor UNIJI menghimbau agar para lulusan di samping lulus memiliki ijasah tetapi juga memiliki 3 unsur karakter yang menjadi landasan dalam lingkungan kerja yaitu Adaptasi; Integritas dan Responsiveness/daya tanggap.
Dalam mengakhiri sambutannya Rektor UNIJI berpesan agar para lulusan menjadi generasi yang unggul, inovatif dan kolaboratif yang mampu menjadi orang yang mandiri dan berhasil, setidaknya para lulusan bisa mencontoh semangat perjuangan Paiman si tukang sapu yang dulu mengawali kariernya sebagai tukang sapu, tetapi kini menjadi Profesor, Pengusaha sukses, Rektor,Wakil Menteri, sehingga diperhitungkan oleh banyak orang.(Red).
Komentar
Posting Komentar